Sampoerna Mobile Banking Station Hadir di GION Market Creative Hub Surabaya, Bisa Untung Apa Saja?
19:27Halooo teman-teman, apakah ada diantara teman-teman yang menjadi pengguna Bank Sahabat Sampoerna atau masih ada yang belum? Jangan sampai ketinggalan berita ya. Sejak awal tahun 2022 lalu telah hadir Sampoerna Mobile Banking yang mempermudah kita untuk membuat produk tabungan Sampoerna Mobile Saving secara online.
Teman-teman tinggal unduh aplikasi Sampoerna Mobile Banking melalui Google Play/Appstore kemudian isi data dan ikuti langkah-langkahnya, maka dalam waktu sekejap kita sudah memiliki nomor rekening Sampoerna Mobile Saving. Yang bikin hepi, banyak sekali keuntungan memiliki Sampoerna Mobile Saving, apa saja?
Keuntungan menggunakan Sampoerna Mobile Saving :
1. Buka rekening tanpa setoran awal
2. Bebas biaya admin bulanan
3. Murah biaya transfer ke bank lain.
4. Hanya dengan menabung minimal Rp 50.000 sudah berkesempatan mengikuti undian dengan total hadiah 3 Milyar rupiah.
5. Ada program menarik setiap bulan
6. Bisa kirim uang ke nomor HP (No hp tujuan belum menjadi nasabah Bank Sahabat Sampoerna)
7. Bisa bayar dan beli tanpa ribet.
8. Mudah top up e-wallet
9. Bisa transaksi menggunakan QRIS
10. Aman karena dijamin oleh LPS dan diawasi oleh OJK.
Memiliki Sampoerna Mobile Saving, maka secara otomatis kita juga mengikuti undian yang total hadiahnya 3 Milyar rupiah. Hanya dengan minimal saldo RP 50.000 kita sudah berkesempatan untuk mendapatkan hadiah. Tentunya semakin banyak saldo kesempatan menangnya juga semakin besar.
Berikut ini rincian hadiah dari Sampoerna Mobile Saving :
1. Undian tiga bulanan
- 100 juta Rupiah untuk satu orang
- Masing-masing 25 juta Rupiah untuk 8 pemenang
2. Undian bulanan
- 9 juta Rupiah untuk 1 orang pemenang
- Masing-masing 3 juta rupiah untuk 9 pemenang
- Masing-masing 750 ribu Rupiah untuk 18 pemenang
- Masing-masing 250 ribu Rupiah untuk 99 pemenang.
Nah tunggu apa lagi, tidak ada alasan untuk menunda download Aplikasi Sampoerna Mobile Banking sekarang juga. Tapi jika dirasa membutuhkan bantuan, tenang saja teman-teman bisa langsung datang ke Sampoerna Mobile Banking Station yang salah satunya ada di GION Market Creative Hub Surabaya.
GION Market Creative Hub sendiri adalah tempat nongkrong anak muda Surabaya yang memiliki banyak pilihan street food dan gerai kuliner terkenal lainnya. Ditata sedemikian rupa, GION Market Creative Hub ini memberikan suasana yang nyaman dan asyik untuk menghabiskan waktu sambil ngobrol atau mendengarkan musik.
Dan ternyata, pada saat saya mengunjungi GION Market Creative Hub kemarin, pengunjungnya tak hanya didominasi anak muda tapi juga keluarga. Tidak heran sih karena saking banyaknya pilihan merchant, kita enggak usah takut kebingungan mau menikmati kuliner apa di sana.
Makanan dan minuman yang tersedia pun ramah usia, beragam jenisnya dan bisa dinikmati oleh anak-anak hingga orang dewasa.
Sampoerna Mobile Banking Station di GION Market Creative Hub Surabaya
Beruntung sekali pada hari Minggu tanggal 27 Agustus kemarin saya sempat menghadiri peresmian Sampoerna Mobile Banking (SMB) Station yang ada di GION Market Creative Hub yang berada di kawasan MERR Surabaya.
Peresmian ini dihadiri oleh Oktaviani Laksmi Wardani selaku Landing & Fintech Product & Partnership Division Head, Yohanes Cristian selaku Branch Manager Bank Sahabat Sampoerna Cabang Surabaya dan Michael Putra Bani selaku owner GION Market Creative Hub.
Acara berlangsung cukup meriah bersama iringan musik dan lantunan lagu dari Band Alderamin. Setelah mendengarkan penjelasan mengenai SMB dan SMS, dilanjutkan dengan kuis.
Sayang sekali saya gagal mendapatkan hadiah. Namun ternyata malam itu saya masih mendapat keberuntungan karena saya menjadi salah satu dari 10 orang pengunjung yang mendapatkan saldo Sampoerna Mobile Saving (SMS) sebesar Rp 50.000 karena mendownload Aplikasi SMB dan registrasi sampai berhasil di Sampoerna Mobile Banking Station yang ada di GION Market Creative Hub.
Nah salah satu keuntungan download di SMB station adalah kita dibantu oleh kakak-kakak yang ada di sana. Jadi makin cepat deh, tapi jangan lupa bawa KTP ya.
Saat ini Sampoerna Mobile Banking menggelar berbagai program menguntungkan di GION Market Creative Hub Surabaya. Apa saja programnya ?
Program Sampoerna Mobile Banking di GION Market Surabaya :
1. Dapatkan Cashback 70%
Bayar transaksi anda menggunakan QRIS Bank Sahabat Sampoerna melalui aplikasi SMB di merchant bertanda khusus. Dapatkan cashback sebesar 70% maksimal Rp 20.000/transaksi, dengan syarat sebagai berikut :
- Transaksi terjadi sepanjang program berlangsung, yaitu dari tanggal 27 Agustus hingga 30 September 2023.
- Cashback untuk 1 kali transaksi/nasabah/hari.
- Cashback diterima satu hari setelah transaksi.
- Cashback diberikan untuk 30 transaksi/hari.
2. Registrasi Cuan
Bagi anda yang melakukan registrasi Sampoerna Mobile Saving (SMS) sampai berhasil di Sampoerna Mobile Banking (Station) yang ada di GION Market, maka anda akan mendapatkan merchandise menarik.
3. Referral Tenant
Gunakan kode referral dari tenant yang ada di GION Market ( yang sudah bekerja sama dengan SMB) berupa nomor ponsel untuk membuka Sampoerna Mobile Saving dan dapatkan saldo SMS sebesar Rp 10.000 yang akan dikirim selambat-lambatnya 14 hari kerja setelah registrasi berhasil.
4.DOORPRIZE
5. YAKIN CUAN KEPO
Untuk info lebih lengkap bisa klik: https://bit.ly/YAKINCUANKEPO atau hubungi Marketing Bank Sahabat Sampoerna cabang Surabaya.
Setelah berhasil mendownload aplikasi SMB dan berhasil mendaftar di SMS, saya pun tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk mendapatkan cashback 70% dari tenant yang sudah bekerja sama dengan SMB. Saya pun membeli kebab seharga Rp 43.000 yang saya bayar menggunakan QRIS yang ada dalam aplikasi SMB.
Keesokan harinya cashback sebesar Rp 20.000 langsung masuk ke dalam rekening Sampoerna Mobile Saving saya. Menyenangkan sekali kan?
Mumpung program Sampoerna Mobile Banking di GION Market baru saja berjalan yuk buruan datang ke GION Market kemudian download aplikasi dan mendaftar hingga berhasil di SMB Station. Jangan kalah sama yang lain karena sayang sekali jika anda tidak mendapatkan merchandise menarik dan keuntungan lainnya dari Sampoerna Mobile Banking.
Untuk informasi lebih lengkap kunjungi saja media sosial SMB, untuk IG dan Tiktok @Sampoerna.MobileBanking, untuk Facebook dan Youtube : @Sampoerna Mobile Banking dan Twitter @Sampoernamb.id. So, selamat berburu cashback 70% dan saya tunggu sharingnya di kolom komentar.
19 comments
Memang lebih memudahkan ya kalau menggunakan mobile banking station ini
BalasHapusWah banyak banget nih ya kemudahan yang didapatkan ketika menggunakan sampoerna mobile banking ini
BalasHapusSeru sekali nih, Kak kelihatannya acaranya. Apalagi bisa bertemu dengan teman blogger yang lain hihi
BalasHapusSaya jadi penasaran sama tempat GION nya nih. Soalnya ada banyak makanan katanya hihi
BalasHapusSaya jadi ingin coba juga nih menggunakan sampoerna mobile banking ini. Terima kasih informasinya
BalasHapuswah peluang banget nih buat yang ada di GION terus ke station-nya.
BalasHapusApalagi kesempatan buat dapat cashback-nya jangan sampe kelewat ya Teh
Wuiihhhh cash backnya bikin mupeng ya :D
BalasHapusAsyik banget kemaren ya di Gion Market, bisa ikutan launching SMB station, dan yang menarik tuh bisa jajan plus dapat cashback itu.
Banyak banget keuntungan pakai SMB :D
eh dapat saldo 50 ribu karena registrasi di SMB itu hadiah juga lho mbak menurutku, hehe... tapi kalau dapat hadiah lainnya pasti lebih senang lagi.
BalasHapusJaman makin maju, maka perbankan pun harus bisa mengikuti kemajuan teknologi ya untuk memberikan layanan terbaik bagi nasabah
Wah grup Sampoerna melebarkan sayap ke mobile banking juga ya, makin mudah aja nih urusan keuangan
BalasHapusWah nabung 50.000 bisa dapat kesempatan undian juga? Keren ini, sih..
BalasHapusBank lain harus minimal tabungan berapaa gitu baru deh ikut undian.
Apa ngga mau latah aja ini donwload Sampoerna Mobile Banking.
Btw Sampoerna ini mantap ah, semua lini ada
Wow banyak banget ya keuntungan dengan buka rekening di Sampoerna Mobile Banking, Ada 10 keuntungan, wow...mantap nih
BalasHapuslhuukkk aku yg bocah Rungkut aja blm pernah ke GION loh mbaaaa
BalasHapusmba Retno jauh2 dari malang udah d sini ajeeee
akkk mauu kapan2 ke GION dan sampoerna banking
Undiannya nih yang bikin ngiler
BalasHapusKarena siapapun bisa jadi sultan dadakan
Dan pastinya lebih menguntungkan dibanding bunga bank yang kecil bangetv dan dipotong pajak
Makin dekat ke masyarakat ya kalau begini, sudah ada Sampoerna Mobile Banking Station yang salah satunya ada di GION Market Creative Hub Surabaya.
BalasHapusWah Sampoerna Mobile Banking Station sekarang sudah ada GION Market Creative Hub Surabaya ya.... Baru tahu nih. Kebetulan GION Market Creative Hub Surabaya gak jauh dari rumahku. Bisa nih nongkrong di GION sembari kepoin program tabungan di Sampoerna bank.... Makasih infonya ya
BalasHapusGION Market ini apakah event temporal? Sayang jauh ya karena aku di semarang. Kalau Sampoerna Bank aku belum jadi nasabahnya
BalasHapusWowww, cashback-nya 70%, mantab sih ini ya Mba..
BalasHapusSekarang semua serba digital, memudahkan banget untuk para nasabah apalagi kalau manfaat yang ditawarkan nggak main-main kayak Bank Sampoerna ini..
Menarik banget jadi nasabah baru di Sampoerna Mobile Banking.
BalasHapusBanyak benefitsnya dan yang paling bikin ngiler adalah ada undian bulanan, cashback dan berkesempatan mengikuti undian dengan total hadiah 3 Milyar rupiah.
Berbunga-bungaaaa..
seru banget eventnya mba, jadi pengen buka rekening juga di Mobile Sampoerna Banking
BalasHapusCashbacknya lumayan jugaa ya
semoga kalau pas ke surabaya bisa mampir ke Gion juga, asik tempatnya