tekno

Alasan Memilih KiriminAja untuk Paket Multi Ekspedisi

18:47

Konten [Tampil]
Aplikasi Agregator ekspedisi KiriminAja


Sudah hampir dua tahun ini saya berjualan cemilan yaitu stick keju dan keripik talas. Saya tidak membuat sendiri kedua cemilan tersebut namun saya membeli ke pembuatnya. Kalau mau telaten sih hasilnya lumayan karena keripik dan stik keju dagangan saya ini banyak yang suka. Banyak diantara pembeli saya sudah jadi pelanggan yang artinya membeli lebih dari sekali. Harganya pun bila dibandingkan dengan merk lain dan toko lain jauh lebih murah. Perpaduan yang lengkap bukan? Harga yang terjangkau dan rasa yang enak.

Sebenarnya kalau mau telaten meskipun hanya menjadi reseller hasil penjualan keripik ini lumayan. Namun karena terbentur dengan aktivitas lainnya, jadinya saya hanya menawarkan dagangan sesempatnya saja. Keinginan saya adalah bisa menjualnya secara online agar dapat menjangkau pasar yang lebih luas.

Saat ini saya masih mengamati bagaimana cara mengemas produk seperti keripik dan stik keju ini agar tetap aman sampai tujuan. Salah satu caranya adalah dengan membeli produk yang sejenis secara online. Dari situ saya belajar. Kira-kira bahan dan alat apa saja yang digunakan untuk mengemas.

Bukan itu saja yang perlu dipikirkan, saya pun harus punya perencanaan bagaimana caranya mengantarkan barang ke ekspedisi. Karena jarak dari rumah ke ekspedisi lumayan jauh. Antara ekspedisi satu dengan lainnya arahnya bertolak belakang. Ada yang di bagian barat daerah saya ada pula yang di daerah timur. Itu baru dua ekspedisi, padahal saat ini ekspedisi itu ada bermacam-macam.

Sebagai pembeli setia e-commerce saya cukup memahami bahwa tersedianya berbagai pilihan ekspedisi merupakan salah satu poin yang disukai pelanggan. Saya sering membaca ulasan pembeli yang menyayangkan sebuah toko yang tidak menyediakan berbagai pilihan ekspedisi. Apalagi jika melakukan pembelian dengan jumlah besar, memilih-milih ekspedisi untuk mencari biaya yang lebih murah sudah pasti dilakukan oleh pembeli.

Mengingat banyaknya ekspedisi saya jadi bingung sendiri bagaimana seandainya nanti pembeli saya memilih ekspedisi yang berbeda-beda, maka urusan pengantaran barang ke ekspedisi akan memakan waktu dan tenaga tersendiri.

Akhirnya saya tahu bahwa ternyata kita bisa kok mengirimkan barang ke berbagai ekspedisi tanpa harus berangkat sendiri. Solusinya adalah KiriminAja.

KiriminAja Adalah aplikasi agregator ekspedisi

KiriminAja adalah sebuah aplikasi agregator ekspedisi yang memberikan kemudahan soal pengiriman. KiriminAja memberikan solusi cerdas dengan cara mengumpulkan layanan pengiriman barang dari berbagai jasa ekspedisi dalam satu aplikasi.

Dikembangkan oleh PT Selalu Siap Solusi, KiriminAja memberikan solusi pengiriman sesuai dengan ekspedisi yang dibutuhkan pengguna baik pengiriman COD maupun non COD. Jadi pengguna tidak perlu menginstal berbagai aplikasi ekspedisi, cukup satu aplikasi yaitu KiriminAja. Layanan ini memang ditujukan untuk UMKM dan pebisnis online di seluruh Indonesia.

Dengan misi memajukan penjualan UMKM secara online, KiriminAja selalu memberikan inovasi terbaru dan terbaik. Serta selalu berupaya memberikan pelayanan yang maksimal dan optimal untuk pelanggan.

Dengan menggunakan aplikasi KiriminAja yang merupakan aplikasi kirim paket multi ekspedisi pengguna dapat membandingkan harga, waktu pengiriman dan layanan dari berbagai ekspedisi. Dengan demikian lebih hemat waktu dan biaya dan tentunya pekerjaan pun lebih efektif dan efisien.

Kemudahan Aplikasi KiriminAja :


1. Tampilan antar muka yang mudah dipahami
2. Fitur-fiturnya jelas dan mudah dioperasikan
3. Tersedia integrasi Keyboard multifungsi yang memungkinkan membalas pesan sekaligus jalan pintas untuk melacak paket, order dan lain-lain.

KiriminAja yang berdiri sejak 2020 dan diawali dengan 15 karyawan kini semakin berkembang dengan jumlah karyawan mendekati 200 orang terbukti selalu berusaha memberikan yang terbaik sehingga membuat #BisnisJadiTenang dan #CashFlowAman. 

Saat ini semakin banyak ekspedisi yang bergabung seperti JNEJ&T ExpressSiCepat EkspressID Express, AnterAja, NCS, SAP, Sentral Cargo, Ninja Xpress, Borzo, Gojek dan Grab. Adapun Fitur yang ditawarkan KiriminAja antara lain pengiriman reguler, instant kurir, dan cargo.

Berikut ini beberapa alasan yang membuat para pelaku UMKM dan bisnis online memilih menggunakan aplikasi KiriminAja :


Alasan memilih KiriminAja


1. Ekspedisi yang bekerja sama jumlahnya terus bertambah sehingga memberikan banyak pilihan kepada para penggunanya.

2. Tersedia pengiriman Cash On Delivery dengan pencairan dana harian dan sistem pengambilan paket oleh ekspedisi.

3. Memiliki layanan pengiriman paket Non COD dengan sistem pengambilan paket di rumah yang dilakukan oleh ekspedisi.

4. Harga ongkos kirim sesuai dengan harga dari ekspedisi yang dapat dilihat melalui website Aplikasi KiriminAja atau Web Ekspedisi tersebut. Aplikasi KiriminAja tidak memungut biaya layanan. Layanan pickup juga dilakukan oleh ekspedisi.

5. Waktu pengiriman paket mengikuti estimasi yang diberikan oleh ekspedisi, jadi penggunaan aplikasi KiriminAja tidak menambah durasi pengiriman.

6. Terdapat kode referral yang dapat anda bagikan. Setiap pengiriman member yang menggunakan kode referral, anda akan mendapatkan 0,5%-1% dari nilai ongkos kirim. Besaran ini tergantung dari service ekspedisi yang digunakan.

Nah itulah berbagai kelebihan Aplikasi KiriminAja. Bagi teman-teman yang berjualan online tidak perlu bingung lagi untuk urusan ekspedisi. Cukup membuka satu aplikasi KiriminAja maka semua masalah pengiriman barang pun beres, #CashFlowAman dan #BisnisJadiTenang.

facebook

twitter

pinterest

linkedin

You Might Also Like

1 comments

  1. Baru dengar tentang ekspedisi ini, menarik juga kemudahan yang diberikan. Memang perihal pengiriman perlu dipertimbangkan dengan baik dari segala sisi agar paket juga terkirim ke pelanggan dengan baik. Terima kasih informasinya!

    BalasHapus