finance

Wujudkan Merdeka Finansial di Masa Depan Bersama InvestasiKu

21:38

Konten [Tampil]

 

InvestasiKu fintech dari CT Corp

Akhir akhir ini ramai di berita maupun media sosial mengenai investasi yang ternyata berujung penipuan. Dari dulu berita semacam ini acapkali kita dengar. Banyak yang menawarkan investasi namun ujung-ujungnya bodong. Oleh karena itu, sebelum kita memutuskan untuk menginvestkan uang kita pada suatu produk, alanglah lebih baik jika kita mempelajari terlebih dahulu apa itu investasi dan seluk beluknya. Tentu saja jangan lupa untuk memilih platform investasi yang aman dan terpercaya seperti InvestasiKu.

Apakah Investasi itu?

Investasi adalah mengalihkan uang kita menjadi aset untuk mendapatkan keuntungan di kemudian hari. Investasi ini berbeda dengan tabungan, karena tabungan biasanya ditujukan untuk kebutuhan dalam jangka waktu lebih pendek sedangkan investasi untuk jangka panjang. 

Kenapa harus investasi?

Dari waktu ke waktu nilai inflasi terus meningkat. Jumlah uang yang sama memiliki nilai yang lebih kecil di beberapa tahun yang akan datang. Begitu juga dengan biaya hidup akan semakin bertambah seiring dengan waktu. Memilih investasi yang tepat untuk masa depan dapat membuat uang yang kita memiliki peluang untuk tumbuh. Menabung tidak bisa dikatakan sebagai investasi, karena semakin lama kita menabung maka nilai uang pada saat diambil akan lebih kecil bila dibandingkan pada saat kita mulai menyimpannya di bank. Selain itu, masa produktif kita juga terbatas, agar bisa hidup tenang di masa pensiun hendaknya kita berinvestasi sejak dini.

Kapan harus investasi?

Idealnya investasi bisa kita lakukan segera setelah kita memiliki pendapatan sendiri. Namun demikian ada beberapa hal yang harus kita perhatikan agar investasi kita tidak mengganggu keuangan keluarga kita. Yaitu : Pastikan anda berinvestasi menggunakan uang dingin yaitu bukan dana yang digunakan untuk kebutuhan anda sehari hari. Lalu mulailah investasi jika sudah memiliki dana darurat. Besaran dana darurat yang harus dimiliki kurang lebih 6x biaya yang kita keluarkan perbulan. Atau jika anda pegawai tetap, jumlah dana darurat yang harus kita miliki minimal sebesar 6x gaji.

Persiapan yang dilakukan sebelum investasi

Sebelum mengeluarkan uang untuk berinvestasi, ada hal-hal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu, antara lain:

1. Persiapkan diri dengan memegang mindset yang benar tentang investasi. Perlu dipahami bahwa investasi adalah untuk jangka panjang, oleh karena itu butuh waktu, konsistensi dan disiplin untuk mendapatkan hasilnya.

2. Pastikan kondisi finansial anda dalam keadaan sehat. Jangan memaksakan investasi jika keadaan tidak memungkinkan. Misalnya membayar cicilan yang membutuhkan alokasi dana lebih dari 30% uang gaji, lebih baik menunda untuk berinvestasi karena bisa mengganggu stabilitas keuangan keluarga.

3. Pelajari berbagai jenis investasi, kelebihan dan kekurangannya sesuaikan dengan kondisi kita. Investasi banyak sekali macamnya, dengan mempelajari berbagai jenis investasi akan memudahkan kita untuk memilih investasi yang sesuai dengan tujuan dan kondisi kita. Semakin tinggi hasil yang kita harapkan maka resiko juga semakin tinggi, begitu juga sebaliknya. Jika kita mengambil resiko yang lebih rendah maka keuntungan yang diperoleh juga tidaklah tinggi.

Dimana bisa berinvestasi?

Saat ini seiring dengan perkembangan teknologi, platform yang melayani investasi pun semakin banyak. Namun demikian kita perlu berhati hati dalam memilih platform, pastikan platform yang anda pilih tersebut aman, dan terpercaya. 

Berikut ini cara memilih investasi online yang aman dan terpercaya :

1. Legalitas jelas

Pastikan bahwa aspek legalitas yang dimiliki platform tersebut jelas. Antara lain sudah terdaftar di OJK. Kita bisa mengecek langsung di situs OJK untuk lebih jelasnya.

2. Perusahaan dan struktur organisasi jelas.

Perusahaan yang beroperasi secara resmi memiliki situs web sendiri, di sana dicantumkan struktur organisasi, kepemilikan hingga alamat fisik kantor yang bersangkutan. 

3. Keuntungan masuk akal

Kita harus cermat dan hati hati memilih investasi, apalagi yang keuntungannya too good to be true yaitu dalam waktu singkat menghasilkan keuntungan yang berlipat-lipat. Perhatikan berapa besaran keuntungan yang diperoleh dan perhatikan pula transparansi aliran dana. Perusahaan investasi yang jelas akan memberikan pemaparan produknya secara rinci.


Nah itulah beberapa syarat yang harus diperhatikan jika kita ingin berinvestasi secara online. Salah satu platform yang memenuhi persyaratan kemanan investasi online seperti di atas adalah InvestasiKu.

Berkenalan dengan InvestasiKu 

InvestasiKu adalah aplikasi finansial yang aman dan terpercaya dan memiliki produk unggulan berupa Saham, Reksadana, Obligasi dan Rencana Keuangan. InvestasiKu merupakan salah satu produk dari PT Mega Capital Securitas yang bernaung di bawah CT Corp. Aplikasi InvestasiKu ini cocok untuk semua kalangan, baik yang sudah berpengalaman di bidang investasi maupun para pemula. 

Investasiku : Belajar investasi lebih mudah


 Cara mudah Investasi di InvestasiKu


1. Unduh Aplikasi InvestasiKu

Download aplikasi InvestasiKu baik melalui Playstore maupun Appstore. Setelah aplikasi terunduh, selanjutnya kita membuat akun.

2. Membuat Akun di Aplikasi InvestasiKu

Caranya sangat mudah, anda cukup mengisi data yang berupa nama, email, nomor handphone, dan password. Jangan lupa untuk memasukkan kode referral RETN244783.

3. Membuat rekening RDN (Rekening Dana Nasabah) melalui E-KYC

E-KYC atau Electronic Know Your Customer adalah tahapan yang harus dilalui untuk membuka rekening investasi. 

E-KYC terdiri dari 3 tahapan yaitu :

1. Validasi KTP
2. Isi Formulir Pembukaan Rekening Investasi
3. Verifikasi Biometrik

Melalui aplikasi kita dapat membuat RDN dengan praktis dan simpel. Sebelumnya siapkan dulu data yang diperlukan seperti nama, tempat tanggal lahir, alamat, tempat kerja, dan NPWP dan KTP. Setelah mengisi data, maka langkah selanjutnya adalah verifikasi biometrik dengan mengirimkan foto selfie sesuai dengan yang dicontohkan.

Untuk selanjutnya kita tinggal menunggu email yang memberitahukan bahwa rekening RDN kita sudah aktif. Tak perlu waktu lama, proses  approval  ini hanya berlangsung satu hari saja. Cukup mudah dan praktis, setelah itu RDN anda sudah bisa langsung digunakan untuk memulai investasi di InvestasiKu.

Kelebihan Aplikasi InvestasiKu dibanding platform lain

1. InvestasiKu merupakan aplikasi keuangan yang berada dibawah CT Corp, jadi sudah jelas struktur organisasi, legalitas dan tingkat kepercayaannya. Sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK dan Bursa Efek Indonesia.

2. Tampilan antarmuka aplikasi InvestasiKu sangat sederhana dan mudah dioperasikan.

3. Aplikasi InvestasiKu tidak hanya untuk berinvestasi semata, namun juga dijadikan rujukan untuk belajar berinvestasi melalui fitur Eduvest. Fitur Eduvest ini terdiri dari artikel, podcast, video dan webinar. 

4. Keanggotaan Investasiku juga merupakan kunci masuk ke dalam ekosistem CT-Corp.

5. Terdapat sistim Poin yang dapat digunakan untuk bertransaksi di semua unit usaha di bawah CT-Corp. 1 poin nilainya sama dengan 1 Rupiah.

5. Kupon Belanja. Anda juga bisa mendapatkan kupon potongan belanja yang membuat anda lebih hemat.

6. Trading Idea Setiap hari. Anda bisa mendapatkan informasi seputar saham setiap hari dengan mengikuti Live IG InvestasiKu pada pukul 08.30.

7. Kawan Visto. Anda bisa mengikuti trading bareng bersama anggota akademi InvestasiKu. Kita bisa sekalian belajar menganalisa dan praktek langsung di market live.

investasiKu untuk saham, reksadana, obligasi dan rencana keuangan
Klik Gambar untuk download aplikasi InvestasiKu


Sudah saatnya kita memikirkan untuk merdeka finansial di masa mendatang. Tak peduli siapapun anda dan apa latar belakang anda, investasi di zaman modern ini dapat dengan mudah dipelajari dan dipraktekkan dengan modal yang terjangkau. Bersama aplikasi InvestasiKu, membantu mewujudkan tujuan finansial anda.


facebook

twitter

pinterest

linkedin

You Might Also Like

89 comments

  1. Banyak banget keuntungannya investasi di investasiku apalagi untuk kebutuhan di masa depan yang lumayan banyak bisa banget. Mudah dan efektif pula kelebihannya juga banyak. Mantep!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya yang paling penting sudah terdaftar di OJK yaa

      Hapus
  2. Waah ternyata Investasiku ini milik Mega Capital Sekuritas ya, ternyata masih satu manajemen dgn CT Corp. Keren banget nih inovasinya. Bs dapat poin dari transaksi di sana lagi.

    Cuss ah download jg.

    BalasHapus
  3. Investasi itu penting
    memilih platform invest yg legit juga tak kalah penting
    seneng banget ada Investasiku ini ya mbaa
    berguna buat kita semuaaaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, kudu pinter pinter milih mana yang paling aman

      Hapus
  4. Ini cakep kak, makin mudah bagi generasi kita untuk melek Investasi, sebab tak ada alasan jika tidak merencanakan masa depan mulai dari sekarang, sebab semua sudah ada wadahnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaa, pastinya perlu banyak belajar di pla5form yang tepat..

      Hapus
  5. Investasiku mungkin jadi planning ke depan kalau keuangan sudah stabil.

    BalasHapus
  6. Keren..tapi sebagai muslim kita juga perlu nih bahas sisi syariahnya nya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setuju mbak... Perlu cari info lebih dalam nih..

      Hapus
  7. Investasiku ini berarti udah diawasi OJK dan udah terpercaya ya mba? Kadang masih takut investasi karena takut investasi bodong itu tadi

    BalasHapus
  8. Makin banyak aplikasi yang mempermudah orang untuk investasi ya. Generasi sekarang juga lebih melek investasi, meski harus hati-hati juga agar gak kena yang bodong.

    BalasHapus
  9. Jadi ingat kasus yang akhir-akhir ini terjadi yaa..
    Penipuan investasi bodong.
    Sehingga harus cerdas dalam memilih investasi yang jelas-jelas cocok dengan kebutuhan keuangan masing-masing. Memilih berinvestasi di InvestasiKu adalah yang terbaik. Apalagi sebagai pemula.

    BalasHapus
  10. investasi ini pas ya untuk pemula, bisa belajar invest juga, jadi investasinya ga berdasarkan feeling atau ikut aja

    BalasHapus
  11. wah ini nih yang aku suka literasi finansial yang aku perlu, aku hingga saat ini jujur belumberanimaininevstais khususnya saham, tapi suamiku yang memulai untuk saham ini bis akau rekoemndasikanke dia nih inevstasiku

    BalasHapus
    Balasan
    1. Boleh kak, bisa sekalian belajar juga. Udah ada fiturnyaa

      Hapus
  12. Aku juga pakai ini nih mba apalagi ada edufestnya juga yah. Jadi bener2 tahu gimana investasi sblm bener2 nyemplung di sna

    BalasHapus
  13. sekarang lebih mudah ya bagi kita kalau mau investasi seperti saham atau reksa dana karena sudah ada aplikasi yang memudahkan kita untuk investasi ini

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, ada fitur belajarnya juga jadi ga sekedar ikut ikutan trend

      Hapus
  14. Terima kasih artikelnya
    Jadi makin tambah lagi wawasan tentang investasinya

    BalasHapus
  15. Makin banyak aplikasi investasi sekarang ya Mbak? Suamiku juga ikut, tapi aku belum.

    BalasHapus
  16. Wah, aplikasi investasi baru. Dengan banyaknya start up investasi gini nggak ada alasan untuk nggak invest, nih. Yang penting cari yang legal, aman dan terpercaya, ya, Mbak.

    BalasHapus
  17. investasi di zaman digital sekarang bukan lagi hal yang sulit
    karena sudah ada platform dan kita juga dibimbing
    tapi memang kesiapan mental jg perlu karena investasi itu siap untung dan siap rugi ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, makanya pakai uang dingin biar keuangan keluarga enggak goyang

      Hapus
  18. Nah, bener banget Kak. Sedih bangetlah tiap hari ada berita tentang korban penipuan investasi bodong. Sekarang ini jika ingin memulai investasi harus benar-benar teliti dan jeli. Pastikan platform tersebut legal dan diawasi oleh OJK.

    BalasHapus
  19. saya juga instal aplikasi investaku kak, selain kita bisa belajar tentang investasi, di aplikasinya juga banyak materi tentang finansial sehingga menambah sudut pandang terhadap investasi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah iya, perlu banyak baca dulu biar tau ilmunyaa

      Hapus
  20. Keuntungan melakukan investasi di Investasiku banyak banget ya. Impian untuk mendapatkan kebebasan finansial di masa depan benar2 bisa diuwujudkan.
    Selagi produktif kudu dilakukan nih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, jangan sampai nanti menyesal karena enggak. Mulai sejak awal

      Hapus
  21. Benar sekali, Mbak. Sekarang semakin mudah berinvestasi, dan semakin banyak betebaran investasi bodong. Makanya harus memilih yang sudah diawasi OJK. Dan dengan investasi ini memutus juga generasi sandwich.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah iya, jadi enggak menggantungkan diri sama anak yaa

      Hapus
  22. Udah dari lama pengen coba investasi, tapi belum berani dan belum paham mulainya dari mana. Jadi pengen coba Investasiku karena ada Fitur Eduvest nya, biar bisa sekalian belajar. Thanks reviewnya, Mbak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak, bisa berinvestasi sekaligus belajar diaplikasi ini

      Hapus
  23. Keren juga nih Investasiku, bisa nabung berbagai instrumen investasi dalam satu aplikasi, komunitas dan pendidikannya juga ada

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, makanya Investasiku jadi pilihan yang tepat untuk memulai investasi

      Hapus
  24. Berinvestasi jadi cara yang bisa diandalkan ya buat masa depan, karena gak tergerus sama inflasi

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, yang penting pahami dulu resiko dan keuntungannya...

      Hapus
  25. Sekarang kalau mau invesatsi hati-hatai ya. Seperti Invesatsiku ini yang ama karena diawasi dan terlisensi OJK dan BEI

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, harus cek ricek dulu. Pilih yang jelas seperto Investasiku

      Hapus
  26. Jangan sembarangan investasi ya... Kalau ada investasiku, jadi enggak ragu ya untuk mulai investasi... Soalnya sudah terdaftar dan diawasi oleh ojk...

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, harus hati hati dan pelajari terlebih dahulu

      Hapus
  27. Wah mbak banyak banget kelebihannya dari Investasiku ya. Terus iya sih mbak kalo diawasi OJK tuh rasanya aman aja gitu ke kitanya buat berinvestasi.

    Apalagi di saat sekarang investasi pun jadi kebutuhan demi bisa menyongsong merdeka finansial di masa depan.

    BalasHapus
  28. jaman sekarang harus lebih cermat pilih-pilih platform investasi, jadi usahakan sudah terdaftar secara legal dan diawasi oleh OJK.

    BalasHapus
  29. Wah kapan yaa bisa merdeka finansial.
    Investasiku menarik juga nih, apalagi untuk para pemula seprti sayaa.

    BalasHapus
  30. Wah, di InvestasiKu ada podcast dan webinarnya, jadi bisa sekalian belajar yak. Terus ada poinnya juga.

    BalasHapus
  31. dulu aku gak begitu peduli soal investasi, kepikiranpun enggak. cuman ngandelin tabungan aja, hehehe. ternyata sekarang baru terasa betapa pentingnya investasi. jadilah aku mulai nyari peluang investasi dan kebingungan. untuk ada investasiku ya, aku bisa tahu lebih lanjut soal investasi, cukup di aplikasi aja. so easy.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, satu aplikasi banyak manfaat nih. Bisa sekalian belajar juga..

      Hapus
  32. Bener banget kalau mau berinvestasi kudu cek n ricek dulu. Termasuk keuangan kita kudu sehat juga tempat untuk berinvestasi harus aman dan legal.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iyes, makanya kalau investasi kudu pakai uang dingin...

      Hapus
  33. Sepemikiran kak, cari investasi online harus legal, struktur organisasi jelas dan yg terpenting keuntungannya juga masuk akal. Biar ga ketipu kaya yg rame kemaren.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, kudu hati hati biar tujuan investasi kita tercapai

      Hapus
  34. aku udah instal juga mba.. dan masih menunggu fitur2 lain muncul, kayak reksadana ama obligasinya. ini kalau buat saham menurutku sudah oke banget karena memudahkan buat pemula

    BalasHapus
  35. biar merdeka finansial di masa depan, emang harus pikirin dari sekarang yaa, salah satu cara yang bisa dilakuin yaa nabung dan investasi

    BalasHapus
  36. Wah aku baru denger nih tentang investasiku.. aku juga pengen banget nih merdeka finansial.. sepertinya aku juga harus download investasiku niiiih

    BalasHapus
  37. Sebenernya, kalau uda kenal Investasiku, gak khawatir apa-apa lagi yaa..
    Cukup mulai mengenali jenis investasi apa yang cocok. Lalu siapkan dana.
    Semoga gak kejadian pengalaman ditipu oleh investasi bodong.

    BalasHapus
  38. Keren aplikasi ini, Mbk! Sudah terdaftar dan diawaasi OJK pula. Bikin tenang deh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya dong kudu pinter milih platform yang tepat...

      Hapus
  39. Harus hati2 emang kalo investasi jangan sampai kejadian sama ky si In itu hehe ada aplikasi lebih mudah seharusnya dan minim penipuan

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, makanya pelajari dulu dengan benar. Setelah itu baru terjun langsung...

      Hapus
  40. pengetahuan tentang investasi ini memang penting sekali ya diberikan terutama bagi generasi muda sekarang agar bisa menjadi salah satu hal yang direncanakan dalam hidupnya di masa depan

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, penting banget untuk masa yang akan datang..

      Hapus
  41. Makasih informasinya kak.. Saya baru tau jadi pengen nyoba

    BalasHapus
  42. Zaman sekarang selain harus melek finansial, harus bisa melek investasi juga ya.. Berntung sekali makin banyak aplikasi yang bisa ngasih akses investasi dalam satu kali klik.. semoga makin banyak masyarakat kita yang melek finansial yaaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, kita beruntung karena informasi mudah sekali didapatkan..

      Hapus
  43. Wah, semudah itu untuk berinvestasi di jaman now, ya. Makasih infonya Mbak, bermanfaat banget menambah wawasan literasi finansial, nih.

    BalasHapus
  44. Setiap orang pasti ingin merdeka secara finansial, dengan hadirnya InvestasiKu bisa memudahkan kita mengatur strategi keuangan lbh baik

    BalasHapus
  45. Sip, nambah lagi pilihan berinvestasi

    BalasHapus