Konten [Tampil]
Beberapa waktu lalu, saya di beri degan Jelly oleh seorang teman. Anak anak seneng banget, karena memang terasa nikmat dan segar. Apalagi jika dikonsumsi di siang hari sewaktu cuaca panas.
Buat yang belum tahu, degan itu adalah bahasa jawa dari kelapa muda. Jadi degan jelly adalah kelapa muda plus jelly atau lebih tepatnya agar-agar. Yang unik, packingnya masih tetap dalam bentuk kelapa utuh, tapi kulitnya yang tebal itu sudah dihilangkan sebagian. Di sisi atas dipotong untuk memasukkan agar-agar ke dalam buah kelapa.
Kelapa muda yang dipakai adalah kelapa muda yang dagingnya masih lembut. Orang jawa bilang, kemlamut . Agar isi batok kelapa tidak tumpah kemudian kelapa muda uituh yang sudah diberi agar agar tersebut dibungkus lagi menggunakan plastic wrap yang tipis itu.
Ide tentang degan jelly ini brillian menurut saya. Karena mampu menghasilkan produk inovatif namun dengan bahan yang mudah di dapat. Dan setelah saya browsing ternyata harga satu butir degan jelly ini lumayan juga sekitar 16 ribu rupiah.
Padahal harga kelapa muda perbiji hanya sekitar sepuluh ribu rupiah saja. Dengan menambahkan sedikit agar-agar, bungkus dengan plastik wrap dan stiker untuk brand harganya bisa lebih mahal hampir dua kali lipat.
Sebenarnya ini peluang usaha buat daerah penghasil kelapa seperti daerah asal saya, tapi bisa jadi nanti jika banyak yang memproduksi, harganya tidak akan setinggi sekarang. Maka diperlukan sedikit inovasi lagi agar menghasilkan produk yang unik. Dengan penambahan rasa, misalnya. Atau dengan penambahan bahan makanan lain seperti nata de coco, atau potongan buah segar lain. Sehingga menghasilkan produk yang berbeda dari yang lain. Dengan demikian, meskipun di pasaran dibanjiri produk serupa namun tak sama.
Orang tua saya pun memiliki kebun yang ada pohon kelapanya. Namun selama ini, bapak lebih memilih menjual kelapa daripada menjual kelapa muda. Meskipun harganya lebih bersaing. Entah kenapa, mungkin karena sudah kebiasaan dari dulu. Sekali panen, Bapak bisa menjual 300 hingga 600an buah kelapa. Panennya kurang lebih 35 hari sekali.
Memang, memproduksi degan jelly keuntungannya jauh lebih banyak, namun effortnya juga berkali-kali lipat bila di bandingkan dengan menjual buah kelapanya langsung. Jika kelapa di jual langsung, hanya butuh tukang panjat yang sekaligus tukang angkut dari kebun dan mengupasnya sekalian. Untuk 100 butir kelapa, biasanya upah mereka 60.000. Jika panen mencapai 600 butir maka tinggal mengalikan saja. 60.000 kali 6 atau sama dengan 360.000 rupiah untuk sekali panen.
Namun jika ingin memproduksi degan jelly, harus membuka kelapa satu persatu, menambahkan jelly, dan membungkusnya kembali. Lebih ribet kan?
Oleh karena itu, (sementara ini) kami membuat degan jelly saat ingin saja. Hanya untuk di konsumsi sendiri. Mungkin suatu saat saya sudah niat untuk berwira usaha, akan mencoba berbisnis degan jelly ini.
Nah buat yang penasaran bagaimana cara membuat degan jelly, bisa disimak resep saya berikut ini. Rasanya sih tak jauh beda dengan degan jelly yang dijual. Yang membedakannya hanya platingnya saja. Krena di rumah, air kelapanya ditampung dalam wadah, tidak menggunakan batok kelapa seperti yang di jual-jual.
Baiklah ini dia resep degan jelly ala lemaripojok.com
Bahan
2 Butir kelapa muda
1 bungkus agar-agar
6 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
Air 900 ml.
Cara membuat:
Tuang setengah air kelapa ke dalam mangkuk. Kerok daging kelapa muda, jadikan dua bagian. Salah satu bagian masukkan ke dalam mangkuk. Sementara itu, masak agar agar (dengan 900 ml air) tambahkan 3 sdm gula dan sedikit garam.
Setelah agar agar mendidih, diamkan sebentar hingga uap panasnya menghilang kemudian tuang ke dalam mangkuk yang berisi air kelapa dan sebagian daging kelapa muda. Aduk agar agar-agar, air kelapa muda dan daging kelapa muda sampai tercampur. Setelah agar-agar agak mengental, masukkan sisa air kelapa muda dan daging kelapa muda ke dalam mangkuk. Tambahakn 3 sdm gula dan sedikit garam. Koreksi rasanya. Jika suka lebih manis, anda bisa menambhakan gula. Anda juga bisa menambahkan es batu agar lebih segar.
Setelah itu masukkan dalam gelas saji, dan degan jelly pun siap di santap.
Cukup mudah bukan? Degan jelly ini cocok sekali untuk menjamu tamu yang datang ke rumah anda. Hidangan istimewa namun sangat mudah dibuat.
Degan jelly pun bisa menjadi ide jualan anda yang berniat usaha di bidang kuliner. Tertarik untuk mencoba?
0 comments