beauty

Rangkaian Emeron Shampoo Black Shine mengembalikan kemilau rambut hitamku

19:00

Konten [Tampil]




Rangkaian Emeron Shampoo Black Shine mengembalikan kemilau rambut hitamku




Sehari-hari saya mengenakan jilbab. Hal ini sudah berlangsung sejak saya masih kuliah. Kira-kira 15 tahun yang lalu lah. Memakai kerudung tidak membuat saya menghentikan saya untuk beraktifitas di luar ruangan. Justru saya merasa rambut saya terlindungi dari panasnya sinar matahari. Namun demikian ada kekurangannya juga waktu memakai jilbab ini, antara lain: 

1. Rambut panjang jadi sering diikat, sehingga membuat rambut yang lurus jadi bergelombang karena bekas ikatan. 

2. Apabila berkeringat, maka keringat akan lama keringnya karena rambut dan ciput/ dalaman jilbab juga basah oleh keringat. 

3. Apabila keramas di pagi hari dan harus bepergian, mau tak mau harus memakai kerudung/ jilbab. Akibatnya rambut jadi lama keringnya. Efek shampoo jadi berkurang karena lembab yang terlalu lama. 

4. Apabila tergesa-gesa (ini sih Cuma saya doang kayaknya) tidak sempat mencari dalaman jilbab yang baru. Yang sudah dipakai pun dipakai kembali. Akibatnya rambut terkontaminasi oleh bekas keringat di hari sebelumnya. Membuat rambut berbau kurang menyenangkan. 

5. Poin yang ini juga saya banget. Karena keluar memakai jilbab/ kerudung jadi syah-syah saja kalau tidak menyisir rambut, akibatnya ya itu tadi rambut jadi kusut. 

Beberapa poin di atas pada intinya membuat rambut jadi tidak sehat, rambut jadi kusam tidak bercahaya. Sebenarnya ada solusi paling praktis, yaitu memotong rambut jadi lebih pendek. Namun itu bukanlah pilihan yang bagus buat saya karena saya bisa dimarahin pak Suami hehehehe. Boleh sih dipotong asal tidak pendek-pendek, begitu kata beliau. 

Lalu untuk mengatasi masalah rambut yang mulai membuat saya pusing ini pun saya melakukan beberapa hal, yaitu : 

1. Mengikat rambut disaat saat gerah dan keluar rumah saja. Saya lebih banyak menggerai rambut saya agar mereka lebih bisa “bernafas lega” 

2. Segera melepas cipu/ dalaman jilbab begitu sampai di rumah setelah bepergian, dengan demikian rambut terhindar dari “terperangkap” lebih lama. 

3. Mandi lebih pagi jika hendak bepergian, sehingga ketika berangkat rambut sudah dalam keadaan kering atau keramas pada sore hari ketika yakin, tidak akan pergi kemana-mana. 

4. Sediakan dalaman jilbab bersih di tempat yang mudah di jangkau, sehingga ketika akan bepergian dengan mudah kita dapat menemukannya. 

5. Lebih sering lagi menyisir rambut, tidak malas lagi seperti dulu. 

6. Menggunakan shampoo yang dapat mengatasi permasalahan rambut saya. Yaitu shampoo yang dapat membuat rambut kusam saya jadi lebih hitam berkilau. 

Nah ngomongin soal shampoo ini, saya memilih shampoo emeron Black shine. Shampoo yang sudah saya kenal semenjak saya masih kecil. Karena merupakan merk lama inilah saya percayakan rambut saya pada Emeron, ini berarti memang shampoo emeron adalah produk yang berkualitas sehingga mampu bertahan sampai sekarang. 

Shampoo emeron Black shine mengandung urang-aring. Pernahkah anda mendengar apa itu urang aring? Urang aring adalah nama tumbuhan yang berkhasiat dapat menyuburkan rambut. Dan ini sudah terkenal secara turun temurun. Tak salah rasanya emeron memilih urang-aring sebagai salah satu bahan untuk shampoonya. Selain itu Shampoo emeron juga mengandung Active provit amino, zat ini menutrisi rambut helai demi helai dari akar sampai ujung rambut. 

Setelah memakai Shampoo Emeron Black Shine ini rambut saya tak kusam lagi, lebih hitam berkilau dan tentu saja harum lebih lama. 

Dan tahukah teman-teman bahwa sekarang emeron telah merilis rangkaian perawatan rambut yang lebih lengkap yaitu Emeron Complete Hair Care yang terdiri dari Shampoo, Conditioner dan vitamin rambut yang berbentuk seperti kapsul. 


Dengan menggunakan Emeron Complete Hair Care sama dengan kita melakukan perawatan Rambut secara alami karena kandungan alami yang ada di dalamnya. 

Shampoo digunakan seperti biasa saat kita keramas, yaitu basahi rambut kemudian busakan shampoo di tangan dan usapkan mulai dari kulit kepala, bagian tengah reambut sampai ujung rambut. 

Setelah shampoo dibilas sampai bersih kemudian gunakan Emeron Conditioner Black Shine. Caranya dengan yuang di tangan kemudian ratakan di bagian tengah rambut sampai ujung. 

Dan yang terakhir gunakan Emeron Black Shine vitamin, caranya : gunting ujung kpsul yang membungkus vitamin, lalu tuang di tangan, Usapkan pada rambut yang masih basah dari bagian tengah rambut sampai ujung rambut. Ingat ya, vitamin rambut ini tidak untuk kulit kepala. 

Nah teman-teman, dengan memakai Emeron Complete Hair Care Black Shine maka kebutuhan rambut akan nutrisi lebih tercukupi, makanya jangan kaget jika rambut anda lebih hitam berkilau dan harum mewangi sepanjang hari. Ayo Coba Emeron.

facebook

twitter

pinterest

linkedin

You Might Also Like

0 comments