Konten [Tampil]
Begitulah kira-kira terjemahan bebas dari tagline yang terpampang nyata di blog mbak Rani R Tyas. Mbak Ran, begitu biasa saya memanggilnya. Sebagai seorang ibu bekerja yang sudah memiliki seorang putra, mbak Ran tidak meninggalkan kecintaannya pada dunia tulis menulis di blog.
Meskipun, mbak Ran menilai tulisannya sendiri sebagai coretan yang absurd, tapi melalui tagline yang tertulis disana kita dapat melihat begitu besar mimpi yang ingin diraih mbak Ran melalui ngeblog. Apa itu? Langsung aja meluncur ke www.ranirtyas.com
"Genggem dunyo langkung seratan" begitulah taglinenya. Tagline yang keren menurut saya tapi juga bikin puyeng kepala karena mikir keras biar dapet tagline keren macam punya mbak Ran. Sudahlah... saya pegangan tembok aja dulu hihihi...
Cukup lama juga mbak Ran mulai ngeblog, yaitu sejak tahun 2009. Hhhmmm tahun segitu, saya masih sibuk dengan anak kedua yang masih bayi sekaligus hamil anak ke tiga.. hihihi.
Saya salut dengan konsistensi mbak Ran dalam ngeblog. Karena sejak awal ngeblog mbak Ran rutin menulis. Apalagi sekarang terlihat makin bersemangat saja, buktinya tahun 2016 baru berjalan setengah saja jumlah postingannya sudah melebihi jumlah postingan tahun lalu. Oh mbak Ran tularin aku semangatmuuu...tularin akuh.. tularin akuh... hihihi.
Selain berisi
Sebagai seorang ibu, mbak Ran juga menceritakan perkembangan baby Han. Wah ternyata dedek Han pernah juga melakukan hal-hal yang menurut mbak Ran absurd, hihihi... ceritanya ada di Sini
Oh iya... satu lagi, mbak Ran ini juga penggemar K Drama lho... buat para penggemar K Drama sila merapat kesana, silakan kepoin review K Drama nya mbak Ran. Kalau saya sih, yang apal cuma Lee Min Ho doang, yang lain wajahnya kok kayak mirip satu sama lain. Dan namanya itu lhooo susah sekali nyebutnya hihihi...
Baiklah buat yang penasaran sama keabsurb-an eh keabsurd-an mbak Ran silakan kepoin instagram nya di @ranirtyas, atau akun twitter-nya @ranirtyas. Kalau masih belum puas juga nih saya kasih link akun fesbuknya mbak Ran :https://m.facebook.com/ranirtyas